Aksi Minta Maaf Usai Ancam Bunuh Lawan Politik

Aksi Minta Maaf Usai Ancam Bunuh Lawan Politik

Informasi yang dihimpun Gunem.id menyebutkan, beberapa waktu lalu beredar video dan rekaman suara berisi ancaman dan ujaran kebencian yang diduga terkait Pilkada Bondowoso. Pelaku, Abdul Halim, pendukung pasangan calon bupati nomor urut 02, Bambang Soekwanto-Mohammad Baqir (BAGUS), melontarkan ancaman tersebut kepada tim pasangan calon KH Abdul Hamid Wahid-KH. As’ad Yahya Syafi’i (RAHMAD). Parahnya, ia bahkan mengaku telah membeli tiga clurit untuk melakukan carok, aksi saling bunuh, dengan tim lawan.

Collab Media Network banner content

Kejadian ini tak berlalu begitu saja. H. Ahmad Dhafir, Ketua Tim Pemenangan RAHMAD dan Ketua DPRD Kabupaten Bondowoso lima periode, langsung mengunjungi Abdul Halim di Desa Grujugan Lor. Kunjungan tersebut dilakukan setelah Dhafir bersepeda bersama rekan-rekannya melewati Kecamatan Jambesari Darussholah. "Saya memang biasa gowes. Sekalian saya mampir ke Abdul Halim," jelas Dhafir.

Aksi Minta Maaf Usai Ancam Bunuh Lawan Politik
Foto Istimewa : www.rmoljatim.id

Tujuan kunjungan Dhafir adalah klarifikasi. Abdul Halim sebelumnya telah meminta maaf secara lisan dan ingin bertemu. "Alhamdulillah, ketika saya datang beliau kaget. Kemudian saling berpelukan. Tentu saya diajarkan untuk saling memaafkan," ujar Dhafir, yang juga menjabat Ketua DPC PKB Bondowoso. Ia mengajak semua pendukung untuk menjaga silaturahmi dan kebersamaan, menekankan bahwa baik pendukung 01 maupun 02 adalah saudara. Dhafir juga menyampaikan pesan bijak tentang menatap masa depan yang lebih baik.

Abdul Halim sendiri mengakui kesalahannya. Ia mengaku terpengaruh minuman keras saat melontarkan ancaman. "Waktu itu saya minum miras dua botol. Jadi saya sampai ngomong gak karu-karuan. Itu tanpa sadar," akunya. Ia juga mengaku terpancing emosi karena mendengar informasi konvoi pendukung RAHMAD dan ejekan dari pemuda di Grujugan Kidul. Abdul Halim telah meminta maaf kepada KH Abdul Hamid dan mengimbau rekan-rekannya untuk melupakan masa lalu dan menjaga silaturahmi pasca Pilkada.

Jika keberatan atau harus diedit baik Artikel maupun foto Silahkan Laporkan! Terima Kasih

Tags:

Ikuti kami :

Tinggalkan komentar