Gunem.id - Peringkat dua klasemen Inter Milan, akan ditantang Juventus pada lanjutan pertandingan pekan ke-27 Liga Italia Musim 2022/2023.
Laga seru ini akan digelar di Stadion Giuseppe Meazza, dan akan dijadwalkan tayang langsung pada Senin, 20 Maret 2023, pukul 02:45 WIB.
Inter Milan dipastikan tidak akan diperkuat oleh dua pemain bertahannya, yakni Milan Skriniar yang mengalami cedera punggung dan Alessandro Bastoni karena cedera otot, kemungkinan Stefan de Vrij atau Danilo D'Ambrosio yang akan menggantikannya.
Baca Juga: Cucu Mantan Presiden Korsel Dilarikan ke Rumah Sakit saat Live Youtube dengan Mengkonsumsi Narkoba
Striker Lautaro Martinez, peringkat dua pencetak gol terbanyak Liga Italia dengan koleksi 14 gol, tetap akan menjadi pilihan pertama Simone Inzaghi untuk mengisi lini serang, dan akan bertandem dengan Romelu Lukaku atau Edin Dzeko.
Sementara di kubu Juventus, dipastikan tidak akan diperkuat oleh lima orang pemainnya, yakni Leonardo Bonucci, Paul Pogba, Alex Sandro, Arkadiusz Milik, dan Kaio Jorge.
Dengan absennya penyerang andalan Arkadiusz Milik, diperkirakan Massimiliano Allegri akan menurunkan Angel Di Maria dan akan bahu membahu dengan Dusan Vlahovic di lini serang.
Baca Juga: Liga Spanyol Prediksi Barcelona Vs Real Madrid: Skor, Susunan Pemain dan Head to Head
Menjelang Derby d'Italia ini performa Inter Milan masih naik turun, dengan dua kali kalah dan sekali menang dalam tiga pertandingan terakhir mereka di Liga Italia.
Sedangkan tim tamu Juventus dalam tiga pertandingan terakhir mereka di Liga Italia mencatatkan dua kali menang dan sekali kalah.
Diprediksi pertarungan dua raksasa Italia ini akan berlangsung seru dengan hasil akhir seri atau kemenangan tipis salah satu tim.
Baca Juga: UFC 286: Leon Edwards Mempertahankan Sabuk Juara dengan Mengalahkan Kamaru Usman
Prediksi skor Inter Milan vs Juventus Pertandingan Senin, 20 Maret 2023.
Forebet: Inter Milan 0-1 Juventus
PredictZ: Inter Milan 1-0 Juventus
Artikel Terkait
Liga Inggris Prediksi Chelsea Vs Everton: Skor, Susunan Pemain dan Head to Head
Liga Italia Prediksi Udinese Vs AC Milan: Skor, Susunan Pemain dan Head to Head
Liga Spanyol Prediksi Atletico Madrid Vs Valencia: Skor, Susunan Pemain dan Head to Head
Bundesliga Prediksi Borussia Dortmund Vs FC Koln: Skor, Susunan Pemain dan Head to Head
Gianni Infantino kembali Terpilih Menjadi Presiden FIFA, Ini Tanggapan Ketum PSSI Erick Thohir