Gunem.id - Wasit sepakbola wanita Portugal, Catarina Campos, terlihat mengacungkan sebuah kartu putih dalam pertandingan piala liga sepakbola wanita Portugal antara Sporting Lisbon dan Benfica di Lisbon.
Secara umum, dikutip Gunem.id dari The Guardian, kartu putih dimaksudkan untuk mengapresiasi adanya tindakan sportivitas dan fair play di lapangan, sekaligus untuk meningkatkan etika dalam sebuah pertandingan sepakbola.
Kartu putih pada pertandingan Taca de Portugal Feminina atau piala liga Portugal, antara Sporting Lisbon dan Benfica ini adalah yang pertama kali digunakan dalam sejarah sepakbola.
Kartu putih tersebut dikeluarkan tepat di menit ke-45 atau sesaat sebelum jeda, dan ditujukan kepada staf medis kedua tim yang dengan cepat menolong pemain yang tengah mengalami cedera di pinggir lapangan.
Langkah tersebut merupakan bagian dari inisiatif baru di Portugal untuk mendorong pihak bertindak secara sportif dan menerima pengakuan langsung atas tindakan positif mereka.
Inisiatif ini belum tersebar luas, tetapi ini adalah bagian dari rangkaian pengenalan baru yang lebih luas dalam sebuah pertandingan sepak bola.
Sama seperti tambahan waktu yang panjang di Piala Dunia, kartu putih juga mendapat berbagai reaksi yang beragam di media sosial.
Artikel Terkait
Gol Erling Haaland dalam 18 Pertandingan telah Lampaui Top Skor Liga Inggris Musim Lalu
Terbukti Lakukan Skandal, Juventus Dihukum Pengurangan Poin dan Sejumlah Petinggi Disanksi
Prediksi Pertandingan Arsenal Vs Manchester United: Meriam London Siap Hadang Setan Merah
Prediksi Pertandingan Liga Inggris Manchester City Vs Wolverhampton: Tuan Rumah Lebih Unggul
Terpuruk di Zona Degradasi Everton Pecat Frank Lampard