Gunem.id – Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono takjub melihat keterampilan yang dimiliki para penyandang tuna grahita di UPT Rehabilitasi Sosial Bina Grahita (RSBG) Dinas Sosial Pemprov Jatim di Kabupaten Tuban.

Related Post
Saat berkunjung ke UPT RSBG Tuban, Selasa (22/10), Adhy disambut hangat dengan Tari Reog yang dibawakan langsung oleh penghuni UPT. Ia juga berkesempatan meninjau berbagai fasilitas yang tersedia di sana.

Adhy terkesan dengan berbagai kegiatan produktif yang dilakukan para penyandang tuna grahita. Mereka tidak hanya dilatih untuk beraktivitas sehari-hari, tetapi juga dibekali keterampilan seperti membuat batik eco print, sapu ijuk, hingga batako.
"Mereka di sini punya kebutuhan khusus yang berat, tapi mereka bisa hidup, bisa tinggal, dan mendapat pengetahuan serta keterampilan," ujar Adhy.
"Mereka dilatih untuk melakukan Daily Life Activities, dan juga memiliki keterampilan untuk menghasilkan karya-karya. Saya melihat langsung bagaimana mereka membuat batik eco print, keset, sapu, bahkan batako, dan itu sangat bermanfaat," tambah Adhy.
Adhy menekankan bahwa UPT RSBG Tuban merupakan bukti nyata komitmen Dinas Sosial Provinsi Jawa Timur dalam memberikan pelayanan publik bagi mereka yang berkebutuhan khusus dan terpinggirkan. Ia berharap UPT RSBG Tuban dapat menjadi rumah yang nyaman bagi para penyandang tuna grahita.
"Saya berharap upaya seperti ini juga didukung penuh oleh masyarakat melalui Panti Sosial Masyarakat, tidak hanya oleh pemerintah," harap Adhy.
Dalam kesempatan tersebut, Adhy juga menyalurkan bantuan sosial PKH Plus kepada 10 orang lansia, bansos ASPD, dan alat bantu bagi tiga orang penyandang disabilitas di Kabupaten Tuban.
Selain itu, ia juga memberikan tali asih kepada berbagai Pilar Sosial, seperti Tagana, TKS, dan Pendamping PKH.
"Semua pilar sosial ini adalah bagian penting penggerak untuk kegiatan-kegiatan kesejahteraan sosial, khususnya bagi mereka yang miskin, tertinggal, dan yang punya masalah," pungkas Adhy.
Tinggalkan komentar
Anda harus masuk untuk berkomentar.