Ribuan Lowongan Kerja Menanti di Banyuwangi Job Fair!

Ribuan Lowongan Kerja Menanti di Banyuwangi Job Fair!

Gunem.id – Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, resmi membuka Banyuwangi Job Fair 2024 yang menyediakan lebih dari 1.900 lowongan kerja. Tak hanya itu, kesempatan emas ini juga terbuka bagi para difabel, menunjukkan komitmen Banyuwangi untuk menciptakan dunia kerja yang inklusif.

Collab Media Network banner content

Job Fair yang digelar selama dua hari, Rabu-Kamis (4-5 September 2024) di Ballroom Havana, Jajag, Kecamatan Gambiran, Banyuwangi, menghadirkan 61 perusahaan yang siap merekrut tenaga kerja berkualitas. Berbagai sektor membuka peluang, mulai dari industri kereta api, rumah sakit, hotel, hingga perusahaan pengolahan ikan.

Ribuan Lowongan Kerja Menanti di Banyuwangi Job Fair!
Foto Istimewa : www.rmoljatim.id

"Kami ingin menjembatani para pencari kerja dengan perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja," ujar Bupati Ipuk. Ia juga mendorong para pencari kerja untuk terus mengasah kompetensi agar dapat bersaing di dunia kerja. "Anak-anak muda, manfaatkan Job Fair ini untuk mengetahui kompetensi apa yang dibutuhkan perusahaan. Mulailah belajar dan tingkatkan kemampuan kalian," pesan Ipuk.

Sebagai langkah inovatif, Banyuwangi meluncurkan aplikasi pencari kerja Goker Wangi (Golek Kerjo/Cari Kerja Banyuwangi) yang terintegrasi dengan aplikasi Smart Kampung. Aplikasi ini memudahkan para pencari kerja untuk mengakses informasi lowongan kerja sepanjang tahun.

Keberhasilan Banyuwangi dalam menciptakan lapangan kerja bagi difabel juga mendapat apresiasi. PT. Lautindo Synergy Sejahtera (LSS) mendapatkan penghargaan atas komitmennya dalam memberikan akses kerja bagi difabel. Perusahaan pengolahan ikan ini telah mempekerjakan 21 difabel dan membuka peluang baru bagi teman tuli dan tuna wicara untuk posisi produksi.

"Kami terus berupaya menciptakan dunia kerja yang inklusif," tegas Bupati Ipuk. Tahun ini, 7 perusahaan di Banyuwangi membuka lowongan khusus bagi difabel.

Plt Kepala Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi dan Perindustrian Banyuwangi, Abdul Latif, menambahkan bahwa Job Fair 2024 diselenggarakan secara hybrid. Para pelamar dapat memilih dan melamar pekerjaan melalui aplikasi Goker Wangi di Smart Kampung atau melalui link http://goker.banyuwangikab.go.id.

"Para pelamar dapat mengakses menu lowongan kerja di Smart Kampung, memilih lowongan yang sesuai, dan mendaftarkan diri secara online," jelas Latif.

Bagi yang ingin mendapatkan informasi lebih detail dan bertemu langsung dengan perusahaan, dapat mengunjungi lokasi Job Fair.

Jika keberatan atau harus diedit baik Artikel maupun foto Silahkan Laporkan! Terima Kasih

Tags:

Ikuti kami :

Tinggalkan komentar